UNESCO Akui Kontribusi Korea Selatan dalam Pendidikan Isu Global
Paris, 23 Oktober 2024 - Korea Selatan meraih pengakuan atas dedikasinya dalam bidang pendidikan global. UNESCO, badan kebudayaan PBB, telah memutuskan untuk memberikan penghargaan baru, seperti yang diusulkan oleh Korea Selatan. Penghargaan ini akan diberikan kepada dua organisasi atau entitas, yang berjasa dalam mempromosikan pendidikan tentang isu-isu global seperti hak asasi manusia, keberlanjutan, dan keberagaman
Dilansir dari Yonhap News, keputusan ini diambil dalam rapat dewan eksekutif UNESCO di Paris pada hari Selasa. Masing-masing penerima penghargaan akan mendapatkan hadiah sebesar 50 ribu dollar. Penghargaan ini akan diberikan dua tahun sekal, dan dimulai tahun 2025
Pendidikan global akan berkiblat pada pembelajaran kewarganegaraan yang ditujukan untuk menumbuhkan pemahaman global tentang nilai-nilai universal seperti perdamaian, HAM, keberagaman budaya dimana konsepnya berdasarkan tujuan pembangunan berkelanjutan PBB
Kandidat pemenang akan ditentukan berdasarkan penilaian dari para juri yang terdiri dari para ahli independen internasional, sementara pemenang ditentukan oleh direktur jenderal UNESCO
Dengan adanya penghargaan tersebut diharapkan dapat diperoleh kasus-kasus teladan pendidikan kewarganegaraan global dan mempromosikan perdamaian dan saling menghormati untuk seluruh komunitas global.